10 Tips Cara Pacaran Jarak Jauh







Menurut riset, 350 dari 1000 orang di Indonesia menjalani hidupnya dengan cara pacaran jarak jauh. Atau yang paling ngetrend dengan sebutan LDR. (Long Distance RelationSHIT) #Begitulah. Hmmm, karena gue tergolong manusia berhati malaikat alias baik hati. Kali ini gue bakalan bagi-bagi “10 Tips Cara Pacaran Jarak Jauh (LDR)” hehehehe tenang aja, postingan yang ini serius kok nggak ngaco kayak postingan gue yang sebelumnya. Oke, langsung aja ya gaes...... Cekidoooottttt........................

1.       Manfaatkan Teknologi Untuk Memperlancar Komunikasi.
Hmm, sekarang udah akhir tahun 2014 udah mau 2015 masak iya kalian belum bisa memaksimalkan teknologi yang ada???? Udah ada Twitter, Facebook, Email, YM, BBM, WeChat, Whatsapp, ahhh banyak banget lah pokoknya. Semua aplikasi itu secara nggak langsung memadai atau memfasilitasi kalian para pemuja LDR-LDRan hihihihihi. Tinggal gimana aja kalian pintar-pintar memanfaatkannya aja. Yang penting sih jangan jadi “PHP CYBER CRIME” maksudnya PHPin pasangan LDR lewat sosmed, jangan!!! Dosa lho.

2.       Komitmen dan Saling Percaya.

Ya, ini W.A.J.I.B banget dalam sebuah hubungan. Nggak peduli itu LDR atau enggak, komitmen dan rasa saling percaya mah harus tetep ada. Tapi, berhubung gue lagi bahas LDR ya udah ini KHUSUS yang LDR. Kalau kamu pengen merasa LEBIH nyaman dalam menjalani kehidupan sebagai “pemuja LDR” yaaa kalian harus bikin KOMITMEN dan harus bersikap SALING PERCAYA satu sama lain. Iya, walaupun memunculkan rasa SALING PERCAYA dalam hubungan jarak jauh itu teramat susah tapi cobalah, usahakanlah demi kelangsungan hubungan kalian. Ingat, “jarak jauh, bukan berarti hati juga jauh” #CieeeeGitu

3.       Tentukan Dengan Jelas Tujuan Akhir Hubungan Anda, dan Sepakati Hal Ini Bersama.

Ini mulai lebih SERIUS, sebelum kalian memutuskan untuk LDRan. Lebih baik kalian menentukan bersama tujuan akhir hubungan LDRan itu. Kalau Cuma buat ‘seneng-seneng’ mah mending nggak usah LDRan. Karena, hubungan jarak jauh itu susah lho. Banyak sedihnya daripada senengnya. Tapi, kalau tujuan hubungan LDR kalian itu mau di akhiri dengan sebuah pernikahan mah itu beda cerita. Kalian LDR karena beda pekerjaan dan memiliki tujuan yang sama, yaitu nabung untuk melakukan pernikahan dan hidup bersama #Cieeeee itu boleh dan itu malah bagus menurut gue sendiri. Tapi yaaa, satu sama lain HARUS, WAJIB, sama – sama saling serius gaes.

4.       Cobalah Untuk Saling Mengunjungi atau Sempatkan Waktu Untuk Bertemu.

Oke, gue jamin tingkat keKANGENan para pasangan LDR lebih tinggi daripada tingkat keKANGENan pasangan jarak dekat. Ya kan? IYA!!! Kalau gitu, ya sempet-sempetin laahh ketemuan sama pasangan LDR kalian. 1 Bulan sekali gitu ketemu kan bisa, dan juga gantian maksudnya gini. Bulan ini si cowok yang maen ke tempat cewek, bulan depannya si cewek yang maen ke tempat cowoknya. Kan enak kalau gitu, kita bisa main dan mengenal kehidupan dimana tempat pasangan LDR kita tinggal.

5.       Hindari Komunkasi Yang Berlebihan.

Komunikasi emang perlu, tapi kalau berlebihan bikin muak gaes. Kalian harus sadar, kegiatan pasangan kalian itu nggak Cuma megang hp buat chat sama kamu. Mungkin aja doi sibuk kerja, nyelesein tugas, bantu orang tua, atau malah sibuk chat sama selingkuhan #EhNggakDengYangTerakhir itu #JustKidingBroh. Intinya, chat seperlunya aja. Tapi perhatian tetep jalan terusss walaupun nggak di bales juga.

Udah yaaaa, nomor 1 sampai 5 udah gue jelasin satu per satu. Yang nomor 6 sampai 10 nggak usah gue jelasin ya? Capek broooo ngetik muluuuuu :3 hiihiihiihii

6. Berikan Kejutan-Kejutan Untuk Pasangan Anda.

7. Bicarakanlah Harapan-Harapan Anda Terhadap Pasangan Anda.

8. Luangkan Waktu Yang Benar-Benar Spesial Untuk Pasangan Anda.

9. Terbuka dan Jujur.

10. Usahakan jangan sampai cemburu berlebihan, apalagi menuduh pasangan selingkuh hanya berdasarkan analisa ketakutan Anda saja.

Bila tidak bisa percaya pada pasangan, maka lebih baik akhiri saja dan cari pasangan lain yang bisa Anda pasangi rantai sehingga selalu ada di dekat Anda.

Kalau kalian punya TIPS LDRan juga, bisa banget tuh share di kolom komentar di bawah postingan ini J

Post a Comment

16 Comments

  1. aku LDR dan setuju sama tips2 diatas. sebenernya ldr nggak sesulit yg kita pikirin selama serius dan nggak main-main :)

    salam kenal
    https://delapankata.wordpress.com

    ReplyDelete
  2. hahaha nggak mau LDRan untuk sekarang ini.. mending jomblo daripada LDR deh.

    ReplyDelete
  3. 10 tips menarik ini, apalagi kalau diterapkan . hidup LDR

    ReplyDelete
  4. Tips tambahan : harap punya cadangan ... buat teman di malam minggu hahahaha

    ReplyDelete
  5. tips yang bermanfaat,pperlu di coba nih :)

    ReplyDelete
  6. Itu kalo penelitiannya beneran. Gue termasuk satu di antara 350 orang. :")

    ReplyDelete
  7. Gakuat ah LDR. Jakarta-Masa depan sih :/

    ReplyDelete
  8. PHP CYBER CRIME, ini bisa jadi kejahatan dunia maya terbaru ya :3

    ReplyDelete
  9. @Putri KPM iya sih kak, tapii terhalang jarak plus adanya pikiran negatif bikin LDR itu susah. Kalau cara bersihin pikiran negatif gmna ya????

    ReplyDelete
  10. @Yoga Akbar Sholihin Iya bro, LDR itu juga sama aja JOMBLO kalau menurut gue. knp? krn saat kita lihat teman gandeng pacarnya, kita cuma bisa megang hp, buat bbm pasangan LDR kita

    ReplyDelete

Berkomentarlah sesuka hati kalian, bebas promo blog kalian di blog ini, asal nggak promo blog yang porno atau perjudian, terimakasih